Optimalisasi Pemahaman Bahasa Inggris dalam Pengelolaan Dokumen di Bank BRI Cinde, Palembang
Abstract
Pemahaman Bahasa Inggris yang baik dan tepat menjadi krusial dalam era modernisasi sistem penyimpanan dokumen di perbankan, khususnya pada penggunaan sistem Brimen di Bank BRI Unit Cinde, Palembang. Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan pemahaman Bahasa Inggris staf dalam penyimpanan dokumen menggunakan sistem Brimen, guna meningkatkan efisiensi operasional dan kepatuhan terhadap standar internasional. Metode yang digunakan meliputi pelatihan intensif berbasis teknologi, pendampingan rutin, dan promosi penggunaan Bahasa Inggris dalam aktivitas sehari-hari di tempat kerja. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa pemahaman Bahasa Inggris di kalangan staf masih bervariasi, dengan tantangan utama dalam memahami dokumen-dokumen berbahasa Inggris yang diperlukan dalam sistem Brimen. Implementasi strategi ini terbukti efektif dalam meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris, kepercayaan diri, dan efisiensi dalam proses penyimpanan dokumen. Dampak positif dari strategi ini memperkuat kualitas layanan dan operasional Bank BRI Unit Cinde. Penelitian ini merekomendasikan agar program pelatihan berkelanjutan diadakan untuk memastikan peningkatan yang konsisten dalam pemahaman Bahasa Inggris di lingkungan kerja.
PDF : 23 times
Copyright (c) 2024 Fitria Aprilia, Neisya Neisya, Sherly Novia Ramayani
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.